/Term Of Service
Term Of Service 2019-12-02T09:49:40+07:00

Terima kasih telah memilih PT. Mandala Lintas Nusa (Lampung Hosting) sebagai penyedia layanan hosting. PT. Mandala Lintas Nusa (Lampung Hosting) akan selalu berusaha memberikan pelayanan yang terbaik demi terciptanya kepuasan pelanggan. Untuk menghindari kesalahpahaman dan perselisihan di kemudian hari, maka PT. Mandala Lintas Nusa (Lampung Hosting) membuat peraturan dan ketentuan layanan sebagai perjanjian yang mengikat antara pelanggan dengan PT. Mandala Lintas Nusa (Lampung Hosting).

Sebelum melakukan order layanan di Lampung Hosting, maka Anda diharuskan untuk membaca dan memahami peraturan dan ketentuan layanan di Lampung Hosting. Kemudian setelah melakukan order dan menjadi pelanggan Lampung Hosting, maka Anda dinyatakan telah paham dan sepakat untuk patuh dan melaksanakan semua peraturan dan ketentuan layanan yang dibuat oleh Lampung Hosting. Jika pelanggan tidak setuju dengan peraturan dan ketentuan layanan yang dibuat oleh Lampung Hosting, maka pelanggan dapat melakukan pembatalan layanan secara tertulis melalui email.

Lampung Hosting berhak untuk melakukan pembaharuan terhadap isi dari peraturan dan ketentuan layanan kapan saja tanpa pemberitahuan.

Dengan ini para pelanggan dan Lampung Hosting menyatakan sepakat untuk melaksanakan dan menyetujui seluruh perjanjian dengan peraturan dan ketentuan-ketentuan di bawah ini :

1. Bahasa dan Istilah

Lampung Hosting menggunakan bahasa Indonesia dan bahasa Inggris dalam berkomunikasi dan memberikan dukungan layanan kepada pelanggan, serta menggunakan istilah-istilah yang wajar dipergunakan dalam bidang komunikasi internet atau komputer, baik itu di Indonesia maupun internasional, serta dimengerti oleh Lampung Hosting dan para pelanggan.

2. Ruang Lingkup Layanan
Layanan yang diberikan oleh Lampung Hosting meliputi layanan Pendaftaran Nama Domain, Shared Hosting, VPS (Virtual Private Server), Dedicated Server dan Email Server.

3. Peraturan Pendaftaran
Orang yang mendaftar atau yang membeli layanan di Lampung Hosting adalah orang yang mengerti layanan Lampung Hosting dan telah membaca serta menyetujui semua peraturan dan ketentuan layanan yang dibuat oleh Lampung Hosting. Pelanggan melakukan pendaftaran secara online melalui website https://www.lampunghosting.com/myaccount/clientarea.php dan memberikan data lengkap dan benar seperti Nama lengkap sesuai dengan identitas yang berlaku, Alamat yang valid, No. Telephone / Handphone, alamat e-mail yang valid serta data – data lain yang perlu. Pelanggan tidak dibenarkan menggunakan data atau alamat yang tidak benar (palsu) saat pendaftaran dengan maksud dan tujuan yang tidak baik di kemudian hari. Jika ditemukan, maka Lampung Hosting berhak untuk tidak melakukan aktivasi terhadap layanan yang dipesan dan melakukan pembatalan layanan juga Lampung Hosting dibebaskan dari segala tuntutan.

4. Peraturan Kepemilikan
Pelanggan atau Pemilik Akun adalah orang yang melakukan pendaftaran atau pemesanan layanan di Lampung Hosting dan data pelanggannya ada pada https://members.Lampung Hosting. Perubahan penanggung jawab kepemilikan akun dari satu pihak ke pihak lain dapat dilakukan dengan mengajukan surat permohonan dan surat keterangan asli bermaterai dengan kop surat yang ditandatangani oleh pihak yang bersangkutan. Jika terjadi perselisihan, maka yang berhak atas akunnya adalah orang yang datanya ada pada https://www.lampunghosting.com/myaccount/clientarea.php Ketentuan dan peraturan kepemilikan dapat berubah jika ada pihak berwenang/hukum yang memerintahkan Lampung Hosting untuk mengganti kepemilikan akun kepada pemilik asli atas pemilik label/trademark/hak dagang, walaupun pemilik tersebut bukanlah pendaftar awal.

5. Peraturan Kepemilikan
Pelanggan diharuskan melakukan pembayaran di awal untuk periode pembayaran yang ditentukan sendiri oleh pelanggan berdasarkan tagihan/invoice yang dikirimkan melalui email dan Lampung Hosting tidak melayani permintaan atau informasi pengiriman tagihan/invoice yang dikirimkan melalui jasa kurir, pos, telepon, fax. Apabila Pelanggan tidak melakukan pembayaran berdasarkan tanggal waktu jatuh tempo tagihan/invoice yang dikirimkan melalui email, maka Lampung Hosting berhak menangguhkan/suspend terhadap layanan yang digunakan tanpa pemberitahuan. Pelanggan harus selalu memastikan alamat email yang diberikan saat melakukan pendaftaran masih berfungsi atau dapat menginformasikan alamat email lain sebagai alternatif. informasi tagihan/invoice dikirimkan 14 hari dan 7 hari sebelum tanggal waktu jatuh tempo tagihan/invoice.

5. 1. Lampung Hosting berhak untuk tidak melakukan aktivasi/perpanjangan akun apabila Pelanggan belum melakukan konfirmasi pembayaran atau mengirimkan bukti pembayaran/transfer setelah melakukan order atau untuk perpanjangan akun.

5.2. Dana yang telah dibayarkan kepada Lampung Hosting, tidak dapat diminta kembali dengan alasan apapun jika pelanggan membatalkan kontrak secara sepihak.

5.3. Seluruh biaya yang ditentukan Lampung Hosting harus dibayar sepenuhnya oleh Pelanggan. Biaya meterai, pajak, pengiriman invoice, dan segala sesuatu yang berada di luar fasilitas dan layanan yang diberikan maka biaya dibebankan kepada Pelanggan.

5.4. Pembayaran Pajak : Pelanggan wajib untuk membayar pajak di Negaranya, Propinsi, atau daerah, untuk layanan yang disewa di Lampung Hosting. Pajak ditagih sebesar 10% (PPn) kepada Pelanggan di Indonesia. Pelanggan membayar penuh layanannya kepada Lampung Hosting dan tidak dipengaruhi oleh potongan pajak yang berlaku sebagai aturan di Perusahaan/Lembaga tertentu. Biaya materai dan biaya lain-lain yang timbul akibat kegiatan pendaftaran di Lampung Hosting yang diperlukan secara administrasi oleh Pelanggan akan ditanggung 100% oleh Pelanggan. Jika Pelanggan memerlukan faktur Pajak, maka dapat melakukan permintaan kepada Billing Lampung Hosting melalui email.

6. Peraturan Pembatalan Layanan
Pelanggan yang memutuskan untuk berhenti atau mengundurkan diri dari layanan Lampung Hosting wajib memberi pemberitahuan ke Billing Department sebelum jatuh tempo layanan. Apabila tidak ada pemberitahuan dari Pelanggan, maka tagihan/invoice bulanan Pelanggan dianggap berjalan terus dan Pelanggan wajib membayar tagihan/invoice tersebut.

6.1. Lampung Hosting berhak untuk menghapus data dan layanan yang dimiliki oleh Pelanggan tanpa pemberitahuan kepada Pelanggan jika Pelanggan tidak melakukan pembayaran lebih dari 7 hari setelah tanggal jatuh tempo layanan atau Pelanggan tidak memberikan informasi tentang alasan penundaan pembayaran, tidak ada ganti rugi untuk data yang hilang yang disebabkan oleh penghapusan akun dan layanan Pelanggan dan Lampung Hosting dibebaskan dari segala tuntutan.

6.2. Lampung Hosting berhak memutuskan kontrak dan memberhentikan layanan secara sepihak apabila Pelanggan melakukan etika buruk atau tindakan yang tidak sopan/tidak berprikemanusiaan secara berlebihan atau melampaui batas-batas kesopanan atau dengan sengaja mencemarkan nama baik Lampung Hosting di media massa, mailing list, forum atau sejenisnya dan Lampung Hosting berhak memutuskan kontrak dan memberhentikan layanan secara sepihak apabila Pelanggan terbukti melanggar peraturan dan ketentuan layanan di Lampung Hosting atau yang melanggar hukum di negara kesatuan Republik Indonesia.

6.3 Lampung Hosting berhak menuntut ganti rugi atas tindakan pelanggaran dan pencemaran nama baik yang dilakukan oleh Pelanggan.

7. Batasan Penggunaan Layanan
Secara umum Lampung Hosting melarang Pelanggan menggunakan akun atau layanan untuk hal-hal berikut ini :

7.1. Pelanggan dilarang memasang, mengirim, memajang hal-hal dalam bentuk apapun yang mengandung atau berkaitan dengan mendiskreditkan Suku, bertentangan dengan Agama dan Ras (SARA) tertentu. Begitu juga hal-hal lain yang melanggar undang-undang seperti HAKI, merk dagang, pemalsuan, penipuan atau yang dapat menimbulkan pertentangan politik seperti menghasut, mendiskriditkan orang/kelompok/organisasi dan pihak-pihak tertentu lainnya.

7.2. Pelanggan dilarang mencoba melakukan aktivitas hacking/cracking dengan merusak, memasuki, mencoba mengganti data, menggandakan, merusak sistem yang berada di server orang lain atau server Lampung Hosting yang bukan merupakan hak dari Pelanggan bersangkutan, atau melakukan hal-hal yang dapat dikategorikan merugikan sistem milik orang lain atau milik Lampung Hosting maka dalam hal ini pihak Lampung Hosting berhak untuk melakukan pemberhentian akun Pelanggan.

7.3. Pelanggan dilarang melakukan aktivitas spam dengan mengirimkan email spam dan atau massmail (email penawaran barang atau jasa, promosi, affiliate, MLM atau segala jenis aktivitas yang mengganggu pihak lain atau pihak Lampung Hosting) yang tidak diminta atau dikehendaki oleh pihak lain baik melalui server Lampung Hosting maupun server luar. Juga termasuk website yang dianggap mengundang SPAM juga tidak diperbolehkan. Maka dalam hal ini pihak Lampung Hosting berhak untuk melakukan pemberhentian akun Pelanggan.

7.4. Pelanggan dilarang menggunakan akun dengan tujuan untuk melakukan penipuan seperti website dengan tujuan penipuan/scam, dalam hal ini Lampung Hosting berhak melakukan pemberhentian akun Pelanggan.

7.5. Pelanggan dilarang menggunakan dan menyimpan Software Bajakan atau Nulled, MP3 Bajakan, tools Spam, Arsip atau tools Hacking, Program Hackers & Phreaking, Warez Sites, IRC Bot, BNC, Egg Drop, Isi situs yang melanggar copyright/hak patent, Pornografi, Video/Audio Streaming, Web Chat/Chat Room/Camfrog, Proxy, Gambling, E-MLM, Leecher, Aplikasi Download Manager, Aplikasi VPN atau sejenisnya untuk mempercepat koneksi atau bandwidth. Dalam hal ini pihak Lampung Hosting berhak untuk melakukan pemberhentian akun Pelanggan.

7.6. Pelanggan dilarang menggunakan akun secara sengaja atau tidak sengaja dapat mengganggu kenyamanan pelanggan lainnya dalam menggunakan layanan Lampung Hosting seperti penyebab gangguan terhadap kinerja server, network, bandwidth. dalam hal ini pihak Lampung Hosting berhak untuk melakukan pemberhentian akun Pelanggan.

8. Ketentuan Layanan Nama Domain
Pelanggan dalam hal ini bertanggung jawab sepenuhnya terhadap Domain yang dimiliki.

8.1. Lampung Hosting saat ini masih sebagai perantara (reseller) dari salah satu “Registrar Domain” dan Lampung Hosting posisinya adalah membantu Pelanggan untuk mendaftarkan nama domain yang diinginkannya dan kemudian domain tersebut digunakan oleh Pelanggan, Lampung Hosting tidak bertanggung jawab apabila sewaktu-waktu domain Pelanggan tidak dapat dipergunakan oleh sebab apapun di luar kendali Lampung Hosting seperti :

Adanya perubahan pada sistem yang dimiliki oleh Registrar Domain yang berada di Luar Negeri maupun Dalam Negeri.
Terjadinya kegagalan koneksi antara sistem yang dimiliki Registrar Domain dengan Lampung Hosting.
Terjadinya perubahan sistem internet di seluruh dunia.
8.2. Lampung Hosting dibebaskan dari segala tuntutan apabila nama domain yang dipesan oleh Pelanggan telah didaftar oleh pihak lain sebelum Lampung Hosting sempat mendaftarkannya (pada hari yang sama atau terbentur dengan hari libur atau di luar jam kerja staff Lampung Hosting yang berwenang), ataupun memang nama domain tersebut sudah lama didaftarkan oleh pihak lain, ataupun nama domain tersebut tidak bisa didaftar karena sesuatu hal yang di luar kekuasaan Lampung Hosting.

8.3. Domain yang ingin didaftarkan atau telah didaftarkan bisa saja dibatalkan atau diwajibkan diganti jika ada kasus pelanggaran hak cipta/merek atau kasus-kasus lainnya.

8.4. Domain yang pernah didaftar melalui Lampung Hosting kemudian Pelanggan berhenti berlangganan atau pindah ke tempat lain ataupun hal lainnya, maka sejak itu dan untuk selanjutnya keberadaan Domain yang pernah didaftar tersebut bukan menjadi tanggung jawab Lampung Hosting lagi.

9. Ketentuan Layanan Cloud Hosting
Pelanggan dalam hal ini bertanggung jawab sepenuhnya terhadap akun hosting yang dimiliki termasuk isi website, file, username, password, backup dan lain-lain. Pelanggan dibatasi dan dilarang menggunakan resource :

  • lebih dari 15% CPU Usage server selama terus menerus lebih dari 60 detik.
  • lebih dari 256 MB Memory Usage.
  • lebih dari 200 outgoing (pengiriman) email per-jam (semua email yang lebih dari 200 maka akan dihapus dan tidak dikirimkan).

Solusi untuk penggunaan resource lebih besar dari yang disebutkan maka Pelanggan disarankan untuk memilih dan atau melakukan upgrade ke layanan VPS atau Dedicated Server.

10. Ketentuan Layanan VPS (Virtual Private Server)
Pelanggan dalam hal ini bertanggung jawab sepenuhnya terhadap akun hosting yang dimiliki termasuk isi website, file, username, password, backup dan lain-lain. Pelanggan dibatasi dan dilarang mengunakan resource :

  • lebih dari 25% CPU Usage server selama terus menerus lebih dari 60 detik.
  • penggunaan bandwidth yang tidak wajar sehingga dapat mengganggu network dan komersialisasi bandwidth.

Solusi untuk penggunaan resource lebih besar dari yang disebutkan maka Pelanggan disarankan untuk memilih dan atau melakukan upgrade ke layanan Dedicated Server.

11. Ketentuan Backup Data
Pelanggan diwajibkan memiliki backup data sendiri untuk masing-masing akun. Lampung Hosting melakukan backup data secara berkala untuk kebutuhan internal seperti Hardware Failure atau OS Failure. Untuk layanan Shared Hosting, periode backup data dilakukan otomatis secara Mingguan dan akun yang menyimpan file lebih dari 10 GB tidak akan dimasukan lagi pada periode backup data. Solusi backup data lainnya bisa didapat pada layanan tambahan dengan biaya sesuai layanan yang ditawarkan.

12. Ketentuan Bandwidth
Pelanggan dilarang menggunaan bandwidth secara tidak wajar atau berlebihan sehingga dapat mengganggu network dan atau melakukan komersialisasi bandwidth dengan contoh penggunaan bandwidth bukan untuk mendukung layanan yang bersifat konten atau website melainkan digunakan untuk layanan yang bersifat percepatan koneksi dan lainnya. Secara default bandiwdth yang diberikan oleh Lampung Hosting adalah bersifat openshared dengan sistem fair usages dimana bandwidth dipakai dan digunakan bersama dengan Pelanggan lainnya, Pelanggan dapat melakukan upgrade bandwidth ke Dedicated Bandwidth kapan saja sesuai keinginan dan kebutuhan Pelanggan sendiri agar tidak merasa kurang dengan default bandwidth yang diberikan.

13. Ketentuan Unmanaged dan Managed Service
13.1. Pada dasarnya layanan yang diberikan oleh Lampung Hosting bersifat Unmanaged Service yang artinya dukungan teknis diberikan sampai pada Hardware dan Network atau terkoneksinya layanan yang disewa oleh Pelanggan ke internet.

Service Level Agreement (SLA)
Lampung Hosting memberikan garansi 99% dalam 1 (satu) bulan kalender untuk layanan Shared Hosting, Virtual Private Server (VPS) dan Dedicated Server. Jika terjadi kegagalan atau total garansi uptime kurang dari 99% dalam 1 (satu) bulan kalender, maka Pelanggan berhak mengajukan klaim atas layanannya dengan menunjukan bukti-bukti tertulis dan akan dilakukan penyesuaian data teknis oleh Lampung Hosting. Klaim yang diberikan oleh Lampung Hosting adalah berupa potongan harga dari layanan yang disewa Pelanggan dalam 1 (satu) bulan dengan cara dikreditkan pada tagihan berikutnya.

1. Shared Hosting
Lampung Hosting memberikan garansi server dan network uptime 99% dalam 1 (satu) bulan kalender untuk layanan Shared Hosting sehingga website yang dihosting oleh Pelanggan dapat diakses melalui internet (seperti HTTP atau MySQL), garansi yang diberikan untuk Shared Hosting tidak termasuk pada :

1.1. Website atau Email tidak bisa diakses karena terblok oleh firewall tertentu.

1.2. Website atau Email tidak bisa diakses karena masa propagasi DNS atau masa pemindahan Domain atau Hosting.

1.3. Website atau Email tidak bisa diakses karena error script, misconfiguration, system update atau tidak sesuainya script pelanggan terhadap server.

1.4. Website atau Email tidak bisa diakses dari PROVIDER INTERNET tertentu.

1.5. Website atau Email tidak bisa diakses karena DOS Attack.

1.6. Website atau Email tidak bisa diakses karena Bencana diluar dari kendali Lampung Hosting.

2. VPS (Virtual Private Server)
Lampung Hosting memberikan garansi network uptime 99% dalam 1 (satu) bulan kalender untuk layanan Virtual Private Server (VPS) dan Dedicated Server. Garansi yang diberikan tidak termasuk pada :

2.1. Server tidak bisa diakses karena terblok oleh firewall tertentu.

2.2. Server tidak bisa diakses dari PROVIDER INTERNET tertentu.

2.3. Server tidak bisa diakses karena overload, hangup, overheating, hardware failure, kernel panic dan penyebab lain hardware dan software server.

2.4. Server tidak bisa diakses karena DOS Attack.

2.5. Server tidak bisa diakses karena Bencana diluar dari kendali Lampung Hosting.

Berikut adalah informasi kredit yang diberikan NusaId untuk Garansi Uptime :

99% to 100% Uptime = 0%

98% to 98.99% Uptime = 10% Kredit

97% to 97.99% Uptime = 20% Kredit

96% to 96.99% Uptime = 30% Kredit

95% to 95.99% Uptime = 40% Kredit

94% to 94.99% Uptime = 50% Kredit

92% to 93.99% Uptime = 60% Kredit

90% to 91.99% Uptime = 80% Kredit

<= 89.99% Uptime = 100% Kredit

Berikut cara menghitung jumlah downtime :

= total menit dalam satu bulan x (100-uptime%)/100

= 30 hari x 24 jam x 60 menit x (100-99)/100

= 43200 x (1)/100

= 432 menit

= 7.2 jam

Klaim kredit Garansi Uptime dapat diajukan melalui ticket system atau email ke Billing paling lama 30 hari kerja dari kendala yang ditemukan.

Hardware Replacement
Lampung Hosting memberikan jaminan khusus untuk semua komponen hardware yang dipakai untuk layanan Dedicated Server yang disewa oleh Pelanggan jika terjadi kerusakan terhadap hardware server, semua komponen server seperti Processor, Memory. Hard disk, Mainboard, Power Supply dan komponen lainnya akan diganti tanpa dikenakan biaya. Penggantian hardware akan dimulai setelah staff teknis Lampung Hosting selesai mengidentifikasi penyebab masalah pada server.

Support
Lampung Hosting memberikan dukungan support dan network monitoring 24 jam setiap hari melalui Live Chat, Ticket System, Email dan Telepon. Prioritas dukungan yang Kami berikan adalah melalui Ticket System yang disediakan melalui https://www.lampunghosting.com/myaccount/clientarea.php dan atau melalui email yang ditujukan kepada department yang bersangkutan sesuai dengan pertanyaan atau kendala yang ditemukan Pelanggan. Untuk saat ini rata-rata respon time dalam membalas Ticket System adalah +/- 60 Menit pada jam kerja dan +/- 3 Jam diluar jam kerja.

Jam Kerja Lampung Hosting

Sales & Billing : 08:30 – 17:00 WIB Senin s/d Jumat dan 08:30 – 12:00 WIB Sabtu.

Technical Support : 24 Jam setiap hari.

Lampung Hosting berhak untuk melakukan penyesuaian, perubahan, penambahan atau menganti peraturan ini setiap saat dan atas dasar apapun tanpa pemberitahuan terlebih dahulu. Pelanggan dan calon Pelanggan menyatakan setuju terharap semua perubahan dari PERATURAN DAN KETENTUAN LAYANAN yang dibuat oleh Lampung Hosting. Demikianlah peraturan ini dibuat agar dapat dimengerti dan dipatuhi. Segala perselisihan yang timbul dalam pelaksanaan peraturan ini di kemudian hari akan diselesaikan secara musyawarah untuk mufakat oleh kedua belah pihak.